Nusa Kambangan adalah sebuah pulau yang terletak di sebelah selatan Pulau Jawa, tepatnya di Kabupaten Cilacap. Siapapun pasti pernah mendengar pulau ini, sebab sejak masa kolonial tempat ini terkenal sebagai pulau pembuangan dan pengasingan, bahkan disana masih terlihat bekas sebuah lokasi rumah sakit isolasi untuk penderita kusta. Dan pada masa transisipun pernah sebagai tempat pembantaian, cukup mengerikan bukan?
Namun di balik semua itu pulau Nusa Kambangan ternyata mempunyai keindahan alam, yang patut menjadi kunjungan wisata baik itu wisata domestik maupun mancanegara. Oleh karena itu kami dan teman-teman kuliah berencana untuk mengunjungi pulau jeruji besi itu.
Perjalanan kami mulai dari Banjarnegara, setelah menyiapkan bekal secukupnya kami pun bergegas untuk berangkat ke Cilacap dengan menggunakan sepeda motor. Jarak yang ditempuh untuk ke Cilacap dari Banjarnegara cukup jauh, kurang lebih 111 km karena melewati Kabupaten Banyumas, Purwokerto, dan Kroya. Setelah hampir 3 jam akhrinya kami pun sampai di Kabupaten Cilacap.
Untuk mencapai pulau Nusa Kambangan ini kita perlu menaiki kapal yang disewakan oleh nelayan di Pantai Teluk Penyu Cilacap sebelum menyeberang ke Nusa Kambangan. Pantai ini pun tak kalah menariknya,, dari pantai ini kita dapat melihat langsung aktifitas para nelayan yang sedang berkapal mencari ikan dan menambang pasir di tengah lautan. Selain itu pemandangannya pun cukup indah dan memukau dengan lapas pasir putih yang indah.
Lalu kami pun menyeberang dengan menggunakan salah satu kapal yang disewakan nelayan,, harga untuk menaiki kapal feri ini pun cukup terjangkau, cukup Rp. 10.000, - saja, setelah itu barulah kapal berangkat untuk menyeberang ke Nusa Kambangan. Sepanjang perjalanan kapal nelayan yang kami tumpangi dari Pantai Teluk Penyu ke Nusa Kambangan begitu memukau, pemandangan kota Cilacap terlihat indah dilihat dari lautan dan kami pun dapat bertegur sapa kepada nelayan di perahu lain yang sedang memanen ikan.
Setelah kira - kira 20 menit menyeberang akhirnya kami pun sampai di pulau Nusa Kambangan, memang benar ternyata, di balik pulau ini terkenal dengan tempat yang disinggahi narapidana pulau ini memang penuh dengan kekayaan alam. Segera kami pun membayar tiket masuk dan bejalan di jalan setapak menyusuri pulau. Di pulau ini sendiri pun banyak obyek wisata yang dapat dikunjungi, antara lain Pantai Karang Bolong, Gua ratu, dan beberapa lapas lainnya yang tentu akan menjadi kenangan terindah bagi keluarga yang berwisata lainnya.
Menuju Pulau Nusa Kambangan
Berpose di atas kapal,,
Pintu Masuk Nusa Kambangan
Melewati Jalan Setapak
Pantai Pasir Putih Nusa Kambangan
Pantai Karang Bolong
Berfoto di bawah Karang Bolong
Leren Ndisek,,,, Kesel Bro
Waktunya Pulang,,,,,
hahahha itu kan petualangan qt yg pertama
BalasHapushuehehehe, berpetualang setelah terjebak lumpur di Pantai Maron
BalasHapusSalam kenal di dunia blog mas bro.
BalasHapusTernyata sama2 pengguan blogspot.hehehe
Jangan lupa kunjungan balik yah...
(By: kawan sekolah dulu :D)